Sosialisasi Pemanfaat Buah Jagung dan Buah Labu Di Kalurahan Srihardono
NUR LAELY 11 Desember 2024 13:54:29 WIB
Sabtu,7 Desember 2024 Kalurahan Srihardono beserta Tim PKK Kalurahan Srihardono mengadakan sosialisasi Pemanfaatan Buah Jagung dan buah Labu,sosialisasi tersebut diadakan di Ruang Rapat Kalurahan Srihardono dan nara sumber dari PKK Kabupaten Bantul.Peserta sosialisasi tersebut ibu - ibu,kader dan juga anggota Pkk Kalurahan Srihardono.Dalam tema sosialisasi diatas karena buah Labu dan jagung sangat mudah didapatkan sehingga ibu - ibu bisa berkreasi dengan 2 bahan tersebut.Dari buah Labu sendiri manfaat nya yaitu sangat banyak yaitu Manfaat labu untuk kesehatan telah dibahas dalam banyak penelitian. Labu merupakan sumber beta karoten yang baik serta mengandung vitamin dan mineral. Karena sumber beta karoten yang baik, salah satu manfaat labu berkaitan dengan kesehatan mata atau penglihatan,Labu juga memiliki sifat anti inflamasi, antioksidan, anti virus dan anti diabetes.Dan banyak ibu - ibu muda yang membuat MPASI anak menggunakan Labu,jadi labu mudah untuk difariasi dan juga mudah didapat di warung warung maupun dipasar disamping tu harganya juga terjangkau.
Jagung memiliki peranan penting dalam industri pangan dan pakan serta sering dikonsumsi oleh masyarakat di berbagai belahan dunia karena rasanya yang lezat.
Namun, manfaat jagung tidak hanya terbatas pada kelezatannya. Jagung juga mengandung nutrisi penting seperti serat, vitamin, mineral, dan antioksidan yang memberikan manfaat positif bagi kesehatan tubuh.
Dengan mengonsumsi jagung secara rutin, kita dapat memperoleh manfaat kesehatan yang signifikan, seperti bagus untuk kehamilan, sumber energi tubuh tubuh, dan menjaga kesehatan jantung.
- Pakan ternak: Jagung dapat diolah menjadi pakan ternak seperti silase jagung dan jagung giling. Silase jagung adalah jagung yang difermentasi, sedangkan jagung giling adalah jagung yang dicampur dengan bahan lain.
- Bahan makanan: Jagung dapat diolah menjadi keripik jagung, pop corn, tepung, dan sari jagung.
- Bahan bioetanol dan briket: Tongkol jagung dapat digunakan sebagai bahan bioetanol dan briket.
- Bahan kerajinan: Kulit jagung dapat digunakan sebagai bahan kerajinan.
- Pupuk organik: Batang dan daun jagung yang masih muda dapat digunakan sebagai pupuk organik.
- Makanan sehat: Jagung mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan, seperti serat, vitamin B6, asam folat, magnesium, potasium, dan antioksidan. Beberapa manfaat jagung untuk kesehatan di antaranya:
- Menjaga kesehatan jantung
- Menjaga kesehatan otak
- Menjaga kesehatan mental
- Menjaga kesehatan tulang dan gigi
- Mengurangi risiko sembelit
- Melindungi tubuh dari radikal bebas
- Membantu penyembuhan luka
- Membantu menghilangkan bekas jerawat
- Mengurangi risiko anemia
Dalam ke 2 bahan tersebut mudah di olah dan bisa juga untuk penghasilan tambahan buat ibu - ibu rumah tangga karena ke 2 bahan tersebut mudah didapat dan bahan bakunya juga terbilang murah.
Komentar atas Sosialisasi Pemanfaat Buah Jagung dan Buah Labu Di Kalurahan Srihardono
Formulir Penulisan Komentar
Pengumuman
Informasi Umum
Tautan
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Peraturan Lurah Nomor 04 Tahun 2024
- Peraturan Lurah Nomor 03 Tahun 2024
- Peraturan Kalurahan Nomor 04 Tahun 2024
- Peraturan Kalurahan Nomor 03 Tahun 2024
- FGD Peran Aktif LPM Dalam Perencanaan Pembangunan Kalurahan Srihardono
- SOSIALISASI JAMINAN KESEHATAN MASYARAKAT KALURAHAN SRIHARDONO
- Pendampingan Bumil Resti di Kalurahan Srihardono
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License