PEMANTAUAN GKJ PUNDONG HARI RAYA PASKAH

NUR LAELY 01 April 2021 17:14:23 WIB

Menjelang Hari Raya Paskah yang bertepatan pada hari Jum'at tgl 2 April 2021 Bpk Awaludin selaku Lurah Srihardono beserta Babhinkamtibmas Kalurahan Srihardono mengadakan pengecekan tempat peribadatan atau Gereja yang beralamat di Dusun Baran,Srihardono,Pundong,Bantul.Kegiatan pematauan tempat peribadatan dilaksanakan pada jum'at pagi sebelum umat Kristiani menjalankan Ibadah di Gereja.Kegiatan tersebut guna mengantisipasi hal - hal yang tidak diinginkan dan memberikan rasa kenyamanan selama umat Kristiani sedang melaksanakan Hari Raya Paskah tersebut.Tidak hanya di hari raya Paskah saja pada hari Raya Natal 2020 Babhinkamtibmas Srihardono bekerjasama dengan Pamong Kalurahan Srihardono melakukan Pemantauan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi yang menjalankan Prosesi ibadah tersebut.

Pada saat pelaksanaan kegiatan di Gereja setiap orang yang berkunjung untuk melaksanakan kegiatan peribadatan melaksanakan protokol kesehatan yaitu setiap orang harus memakai masker,jaga jarak dan menyediakan tempat cuci tangan sebelum masuk ke Gereja.Dan kegiatan Hari Raya Paskah juga tetap di pantau oleh Polsek Pundong dan juga Babhinkamtibmas Kalurahan Srihardono.

 

Komentar atas PEMANTAUAN GKJ PUNDONG HARI RAYA PASKAH

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License