Pergantian Kepengurusan Karang Taruna Kalurahan Srihardono
Administrator 06 Oktober 2021 22:03:08 WIB
Karang taruna Kalurahan Srihardono pada tanggal 6 Oktober 2021 pukul 19.45 wib, melaksanakan musyawarah pergantian pengurus baru periode 2021 s.d 2026 di ruang pertemuan lantai 2 Kalurahan Srihardono Kapanewon Pundong Kabupaten Bantul. Hadir pada kesempatan ini Carik Kalurahan Srihardono, Ibu Khozimatul Lutfiah yang memberikan sambutan dan arahan dalam pertemuan ini,beliau menyampaikan bahwa setiap program perlu sinergi antara program karang taruna dengan program pemerintah kalurahan dan juga organisasi pemuda lainnya agar program pemberdayaan pemuda bisa berjalan lancar sesuai rencana yang ditentukan. Keberadaan karang taruna ini sangat diperlukan sebagai wadah tempat berkumpul para pemuda dalam mengaplikasikan ide gagasan menjadi program nyata serta bisa menjadi induk organisasi pemuda di Kalurahan. Dan Ibu Carik juga berharap kepada pengurus baru yang telah terbentuk agar nantinya mampu melaksanakn tugasnya dengan sebaik-baiknya demi kemajuan bersama.
Komentar atas Pergantian Kepengurusan Karang Taruna Kalurahan Srihardono
Formulir Penulisan Komentar
Pengumuman
Informasi Umum
Tautan
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License