Sosialisasi Jaga warga bersama Satpol PP DIY di 17 Pedukuhan Srihardono

NUR LAELY 16 Juli 2022 17:58:52 WIB

Sabtu,16 Juli 2022 Kalurahan Srihardono bekerjasama dengan Satpol PP DIY mengadakan kegiatan Sosialisasi Jaga Warga di 17 Pedukuhan yang ada Di Kalurahan Srihardono.Kegiatan Sosialisasi tersebut diadakan pada jam 09.00 - 11.00 dan 13.00 - 15.00 serta sampai jam 15.00 - 17.00.Yang hadir pada Sosialisasi Jaga Warga yaitu Pak Rt dan anggota yang sudah ada di dalam SK.Jaga Warga sendiri resmi karena ada payung hukumnya dan juga dari Kalurahan Srihardono sdh ber SK sesuai dengan peraturan Bupati.Adapun 17 Pedukuhan yang mengikuti kegiatan Jaga Warga tersebut meliputi :

  • Pedukuhan Sawahan dan Candi
  • Pedukuhan Seyegan - Nangsri
  • Pedukuhan Klisat - Tulung
  • Pedukuhan Jonggrangan - Gulon
  • Pedukuhan Potrobayan - Paten
  • Pedukuhan Pundong - Tangkil
  • Pedukuhan Baran - Monggang
  • Pedukuhan Ganjuran - Piring 
  • Pedukuhan Pranti

Kegiatan Sosialisasi Jaga Warga tersebut berjalan dengan lancar dan juga berbagai masukan dari setiap pedukuhan juga berbeda - beda dari mulai adanya atribut,ataupun rompi sehingga apabila ada permasalahan di Dusun tim yang dari jaga warga dapat menolong dan tidak dianggap sebelah mata.Harapan dari Kalurahan Srihardono agar Satpol PP dapat memberikan arahannya setiap bulan kepada Tim Jaga warga yang ada di Kalurahan Srihardono.

Komentar atas Sosialisasi Jaga warga bersama Satpol PP DIY di 17 Pedukuhan Srihardono

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License